Bagian i: Desember 2025
Malam tahun baru terlewat begitu saja, saya pejamkan mata di ruang VIP rumah sakit tanpa orang terdekat. Sudah hari ke-4, tangan ini masih terpasang infus, dengan tenaga yang belum juga pulih.
Tiada yang istimewa seperti tahun-tahun sebelumnya.
Setelah apa yang saya lewati di 2025, optimis yang saya tabung sejak awal tahun, pelan tapi pasti, telah runtuh semua di hadapan waktu. Saya hancur, saya kalah.
